TIPS CANTIK SEHAT SAAT PUASA RAMADHAN Cara Mudah Cantik di Bulan Ramadhan

TIPS CANTIK SEHAT SAAT PUASA RAMADHAN Cara Mudah Cantik di Bulan Ramadhan. 
Ramadhan adalah waktu untuk melakukan refleksi diri dengan berdoa dan berpuasa. Dengan menjalani puasa di dalam bulan yang penuh hikmah ini, seluruh siklus tubuh kita berubah sehingga amat mudah bagi tubuh kita untuk kekurangan cairan dan menunjukkan tanda-tanda dehidrasi seperti bibir kering dan pecah-pecah, lingkaran hitam di bawah mata, serta penampilan kulit yang kering. Tetapi jangan khawatir, berikut adalah tips-tips untuk membuat penampilan kamu tetap terlihat segar dan cantik meskipun sedang menjalani puasa.

Pilihan Makanan dan Minuman

Kamu mungkin sedang berpuasa, tetapi tidak berarti asupan makanan tidak terkontrol saat sahur ataupun saat berbuka puasa.

Saat sahur, konsumsilah makanan yang lambat dicerna seperti protein dari daging, ikan dan telur, serta sayur-sayuran dengan kandungan serat tinggi, dan biji-bijian. Dengan mengkonsumsi jenis makanan seperti ini tubuh kamu akan melakukan pencernaan sampai dengan 8 jam sehingga kamu tidak akan cepat merasa lapar, dan kandungan gizi dan vitamin pun terpenuhi. 

Jauhi makanan yang mengandung kadar gula tinggi pada saat sahur, karena tubuh kamu akan cepat merasa lapar setelah makanan selesai dicerna oleh tubuh.

Untuk berbuka puasa, jus buah adalah pilihan yang tepat karena selain mengandung kadar gula yang cukup untuk memberikan energi instan pada tubuh, bentuknya yang cair baik untuk pencernaan dan membuat kandungan vitamin pada jus akan langsung terserap oleh tubuh.

Minumlah banyak air putih selama sahur dan saat berbuka puasa, dan pastikan kamu tetap meminum setidaknya 8 gelas air sehari untuk menghindari dehidrasi.

Perawatan Tubuh

-       Moisturizer

Pada saat berpuasa, tubuh akan kekurangnya kandungan air sehingga kulit kamu akan cenderung kering. Karena itu, gunakan pelembap wajah yang mengandung kadar air tinggi. Kamu juga bisa menggunakan pelembap untuk kulit lebih kering khusus selama masa puasa.

-       Water Spray

Cara mudah lainnya untuk menjaga kelembapan kulit adalah dengan menggunakan water spray yang selain memberikan kandungan air pada wajah juga amat menyegarkan. Kamu bisa mencoba water spray dari Evian atau Avene.

-       Lip Balm

Jangan lupakan bibir kamu. Pada saat puasa banyak orang memiliki masalah bibir kering sampai berkelupas dan pecah-pecah. Karena itu, pastikan kamu selalu membawa lip balm yang melembapkan kemanapun kamu pergi. Oleskan setiap saat bibir kamu mulai terasa kering. Kamu juga bisa memilih tinted lip balm seperti Lip Smooth Color & Care dari Maybelline dengan berbagai pilihan warna yang menarik. Hasilnya, selain melembapkan ia juga memberikan warna cerah pada bibir.

-       Eye Roll On

Pernahkah kamu mencoba Eye Roll On ? Eye roll on ini mempunyai efek seperti mengoleskan es batu pada bawah mata sehingga menyegarkan sekaligus membantu mengurangi efek mata sembap dan lingkaran hitam pada bawah mata. Must try!

-       Body Lotion

Tidak hanya wajah, tubuh kamu pun akan mengalami kekeringan karena itu gunakan body lotion untuk kulit kering agar melembapkan. Body lotion dengan kandungan shea butter, minyak almond dan minyak zaitun bisa jadi pilihan.

-       Hand Cream

Selain body lotion, gunakan juga hand cream untuk melembapkan tangan yang kering. Hand cream umumnya datang dalam kemasan kecil sehingga praktis dibawa kemana-mana. Kamu bisa mencoba hand cream dengan berbagai keharuman buah ceri sampai lavender .

-       Scrub

Jangan lupa melakukan ritual scrub atau eksfoliasi pada wajah dan tubuh karena kekeringan pada kulit akan membuat sel kulit mati cenderung lebih banyak dan menumpuk sehingga kulit terlihat kusam.

-       Shower

Gunakan air sedang atau hangat saat mandi di pagi hari karena air panas membuat kulit kering. Juga, batasi waktu mandi cukup selama lima belas menit saja atau kurang.

-       Manicure & Pedicure

Jangan lupa menjaga kesehatan kuku karena kuku kamu akan cenderung lebih kering dengan kutikel lebih di saat tubuh keurangan air. Karena itu, lakukan menikur dan pedikur secara rutin, atau kamu dapat menggunakan vitamin penguat kuku seperti yang terdapat pada The Body Shop.

 

 

0 Response to "TIPS CANTIK SEHAT SAAT PUASA RAMADHAN Cara Mudah Cantik di Bulan Ramadhan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel