CHIZU SAEKI METHOD, METODE SKIN CARE YANG MUDAH DAN MURAH

Kulit Sehat dan Cantik dengan Chizu Saeki Method. Metode Chizu Saeki pertama kali dikenalkan oleh seorang skin care expert asal Jepang yang bernama Chizu Saeki. Selain terbukti ampuh menghasilkan kulit wajah yang sehat, metode ini pun banyak dicoba karena menggunakan bahan-bahan yang harganya terjangkau. Baca juga SENSUAL CRYSTAL LIPS, SULAM BIBIR ANEKA WARNA Ubah Bibir Menjadi Sek*i Tanpa Operasi

CHIZU SAEKI METHOD, METODE SKIN CARE YANG MUDAH DAN MURAH

Chizu Saeki memiliki pengalaman bekerja di Industri kecantikan seperti Guerlain dan Dior, beliau juga membuat buku dengan judul “The Japanese Skincare Revolution” yang berisi tentang cara-cara mendapatkan kulit wajah yang sehat dan cantik tanpa mengenal usia.

Walau pun sudah berusia 75 tahun, Chizu Saeki masih tetap memiliki kulit yang sehat berkat mempraktikkan metode tersebut secara rutin.

Dalam bukunya karangannya, Chizu Saeki memberikan beberapa tips yang dapat membantu para wanita untuk menjaga kulit agar tetap sehat dan awet muda. Di antaranya:

Tips 1. Positive thinking dengan segala sesuatu.
Chizu Saeki selalu tersenyum, dan beliau percaya kalau pikiran yang jernih dan jauh dari rasa gegana adalah kunci menuju awet muda. Hal ini dikarenakan kondisi kulit juga dipengaruhi oleh pikiran dan suasana hati.

Tips 2. Bebaskan kulit selama 24 jam atau sehari penuh dalam satu minggu tanpa menggunakan skin care atau makeup. Hal tersebut akan membantu kulit kamu dapat ‘bernapas bebas’ dan beristirahat.

Tips 3. Meminimalkan penggunaan produk skin care.
Menggunakan empat produk secara rutin setiap hari saja sebenarnya sudah cukup, yaitu menggunakan pembersih wajah, toner, pelembap, dan juga tabir surya. Terlalu banyak menggunakan produk skin care setiap hari justru bisa berdampak negatif bagi kulit, terutama bagi kamu yang memiliki kulit sensitif.

Tips 4. Gunakan tangan untuk merawat kulit.
Dalam buku beliau disebutkan tentang Lymph nodes massage, yaitu pijatan yang berfungsi untuk memaksimalkan kerja kelenjar limfatik. Jika dilihat secara biologis limpa ini berkaitan dengan kemampuan menetralisir toxin dalam darah, maka dengan rajin melakukan lymph nodes message ini tubuh bisa maksimal menetralisir toksin, sehingga tubuh lebih sehat dan kulit lebih mulus

Tips 5. Memanfaatkan minyak alami yang muncul di sekitar area T-zone untuk melembapkan daerah sekitar mata. Hal tersebut ternyata akan membuat kulit di area tersebut jadi lebih lembap sekaligus mencegah penuaan dini.

Tips 6. Gunakan lotion mask.
Kelembapan kulit sangat penting, tidak heran Chizu Saeki memakai teknik SCM ini untuk mengunci lotion kedalam kulit agar kulit selalu terhidrasi setiap saat. Caranya mudah, yaitu dengan menggunakan cotton pad yang sudah dibelah hingga tipis dan direndam dalam lotion sebagai masker wajah selama kurang lebih 3 menit pada siang atau malam hari sebelum tidur. Setelah itu tahapan skincare selanjutnya bisa dilakukan seperti biasa.

Tips 5. Memikirkan dan memandangi wajah lelaki tampan.
Memang terdengar aneh, tapi menurut Chizu Saeki, tips ini dapat menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan kulit sekaligus mencegah penuaan dini.

0 Response to "CHIZU SAEKI METHOD, METODE SKIN CARE YANG MUDAH DAN MURAH"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel