TIPS PERAWATAN KULIT REMAJA, HINDARI 5 MAKEUP INI

5 Makeup yang Sebaiknya Tidak Dipakai oleh Remaja. Bukan hanya wanita dewasa, remaja pun kini sudah mulai banyak yang menggunakan kosmtik agar terlihat cantik. Mengingat kulit remaja yang masih rentan, ada baiknya lebih berhati-hati dalam menggunakan makeup. Lihat juga PERAWATAN KULIT USIA REMAJA DENGAN CARA MUDAH Tips Menjaga Kulit Remaja

TIPS PERAWATAN KULIT REMAJA, HINDARI 5 MAKEUP INI

Berikut ini beberapa makeup yang sebaiknya tidak dipakai oleh remaja.

Maskara

Maskara adalah salah satu makeup yang harus dihindari remaja. Selain karena umurnya yang hanya bertahan tiga bulan (sangat boros untuk kantong remaja), maskara juga mengandung petroleum distillates yang bersifat karsinogenik alias dapat memicu kanker.

Foundation

Selama kulit masih sehat, sebaiknya hindari menggunakan foundation. Foundation secara umum mengandung paraben dan propylene glycol yang bisa menghambat endokrin dalam tubuh kita. Endokrin diperlukan untuk menjalankan seluruh sistem dalam tubuh, mulai dari saraf sampai reproduksi.

Moisturizer

Phthalates, propylene glycol, dan paraben adalah kandungan yang biasa ditemukan di moisturizer. Phthalates sering disebut sebagai pemicu kanker payudara dan propylene glycol bisa menimbulkan iritasi kulit serta dermatitis.

Powder blush

Pernah dengar bahan bernama talc? Kandungan ini ada di setiap bedak dan makeup berbentuk powder. Sayangnya, talc sering dihubungkan dengan asbestos yang bersifat karsinogenik. Kandungan ini terbukti bisa menimbulkan tumor di paru-paru.

Lipstik

Cadmium, aluminum, propylparaben, dan retinyl acetate merupakan sebagian dari kandungan berbahaya yang biasanya terdapat di dalam lipstik. Pastikan lipstik yang digunakan tidak mengandung bahan-bahan ini.

Rawatlah dan jaga kesehatan kulit sejak remaja agar kulit tetap terjaga kecantikannya hingga dewasa.

0 Response to "TIPS PERAWATAN KULIT REMAJA, HINDARI 5 MAKEUP INI"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel