PERAWATAN WAJAH DI USIA 30 TAHUN Cara Merawat Wajah Cantik Alami Usia 30 Tahun
PERAWATAN WAJAH DI USIA 30 TAHUN Cara Merawat Wajah Cantik Alami Usia 30 Tahun
Mungkin untuk Anda yang berada di akhir umur 20an, menginjak umur 30 terasa menakutkan, dengan semua ekspektasi dan keinginan yang belum tercapai. Well you know what, ladies, it's all in your mind! Percaya pada Cosmo, istilah "30 is the new 20" couldn't be more accurate.
Umur 30 justru merupakan stepping stone Anda untuk memastikan dan makin yakin dalam menentukan pilihan dan perjalanan hidup. You just have to keep your mind and options open. ;)
Bila secara mental di umur 30 Anda merasa kembali bersemangat, tak selalu sama untuk kulit wajah. Jika Anda merupakan wanita yang sudah gemar rutin menjaga kulit dari umur 20an, maka Cosmo jamin kondisi kulit wajah Anda di umur 30 masih prima. Tetapi, untuk Anda yang belum terlalu peduli pada perawatan kulit di umur 20an, maka di umur 30 kulit Anda akan mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti kusam, kering, atau bahkan timbul garis halus! Hal ini terjadi secara natural karena di umur 30 daya kerja perbaikan sel kulit jadi lebih lambat, dan produksi kolagen juga elastin berkurang. Sebaliknya, produksi hormon sedang tak stabil, yang menyebabkan adult acne dan noda gelap di kulit. Jangan panik dulu, Cosmo telah menyusun 6 produk perawatan wajah yang wajib Anda miliki saat menginjak umur 30, agar kulit tetap segar, sehat dan awet muda!
1. Miliki pembersih wajah yang sesuai.
Dengan perubahan yang terjadi di umur 30, kulit jadi lebih kering dan sensitif. Oleh karenanya, pastikan cleanser yang Anda miliki lembut dan nyaman digunakan sehari-hari. Double cleansing juga ide yang baik, lho! Kenakan dulu milk cleanser, atau cleansing oil sebelum mencuci muka dengan cleanser bertekstur gel atau cream.
2. Kenakan sunscreen SPF 30.
Semua sudah paham pentingnya sunscreen untuk menjaga keremajaan wajah kan? Pilih sunscreen yang mengandung zinc oxide dan titanium dioxide, yang dapat menciptakan hasil akhir merata pada kulit dan mengurangi timbulnya jerawat. Cara pengaplikasian juga patut Anda perhatikan, ladies. Bila Anda cukup sering beraktifitas di luar ruangan, aplikasikan kembali SPF tiap satu hingga dua jam.
3. Saatnya mulai mengenakan essence.
Banyak wanita menderita alergi kulit atau kulit sensitif di umur 30 akibat stres, olahraga, makanan atau minuman tertentu. Jadi, saatnya menambah kelembapan kulit dengan essence yang cepat meresap pada kulit. Selain itu, hindari perangsang alergi seperti produk dengan wewangian dan preservatif berlebih, juga toner yang mengeringkan.
4. Lindungi kulit dengan vitamin C.
Booster vitamin C disertai oleh berbagai antioksidan, cocok untuk perlindungan lebih dari sinar UV. Sunscreen tak selalu melindungi kulit wajah secara maksimal, jadi sebaiknya Anda menggunakan lapisan pelindung sebelum SPF untuk menetralisir radikal bebas, juga untuk membantu produksi kolagen.
5. Saatnya menjalankan hubungan serius dengan si eyecream.
Hentikan hubungan on-off dengan eyecream Anda. Kini saatnya memfokuskan perhatian pada kulit mata karena bagian tersebut merupakan kulit yang paling tipis pada wajah hingga mudah muncul garis halus dan mata jadi cepat terlihat lelah. Kebanyakan wanita secara genetik rentan pada kantung mata dan lingkaran gelap di bawah mata. Hal ini semakin jelas terlihat bila Anda sering kurang tidur! Kenakan eyecream yang mengandung retinol atau hyaluronic acid untuk “mengisi” cekungan. Untuk mengurangi bengkak karena kurang tidur, kenakan yang mengandung kafein.
6. Jangan lupa night cream!
Krim malam merupakan investasi jangka panjang untuk menjaga kulit tetap segar dan awet muda. Menginjak umur 30, pilih night cream yang mengandung bahan anti-aging seperti peptides, dan hyaluronic acid untuk melembapkan. Bila Anda memiliki adult acne atau hiperpigmentasi, minta resep krim retinoid atau retinol pada dermatologis Anda.
7. Yuk, rutin gunakan masker!
Pastikan kulit wajah ternutrisi lebih dengan penggunaan masker tiap seminggu sekali. Cosmo menyukai sheet mask karena ringkas dan terbukti khasiatnya. Pilih yang mengandung kolagen untuk mengencangkan, serta buat kulit lebih cerah dan lembap.
0 Response to "PERAWATAN WAJAH DI USIA 30 TAHUN Cara Merawat Wajah Cantik Alami Usia 30 Tahun"
Post a Comment