PERAWATAN SKIN BOOSTER Perawatan Kulit Skin Booster Bikin Cantik dan Segar Tanpa Makeup

Skin Booster. Kulit kusam dan munculnya kerutan di sekitar wajah adalah keluhan yang sering dilontarkan kaum wanita. Banyak orang rela melakukan berbagai hal untuk membuat kulit wajahnya cerah bersinar.


Penyebab paling umum dari munculnya wajah kusam dan kerutan adalah kurangnya kelembapan kulit. Terutama bagi Anda yang sering berada di ruangan ber-AC.

Biasanya makeup menjadi solusi untuk menutupi kekurangan pada kulit wajah tersebut. Namun kini ada cara untuk membuat kulit terlihat cerah bersinar tanpa perlu makeup.

Skin booster menjadi perawatan kulit, sekaligus jawaban bagi permasalahan kulit wajah yang sedang digandrungi banyak orang. Perawatan ini dilakukan dengan memasukkan hyaluronic acid, bentuk paling tipis dari filler.

Hyaluronic acid adalah molekul kulit yang melekat pada kolagen dan berfungsi untuk menyimpan air pada kulit. Seiring bertambahnya usia, hyaluronic acid alami akan menurun, sehingga tambahan pada lapisan kulit perlu dilakukan melalui suntikan.

Hyaluronic acid yang dimasukkan ke dalam kulit berfungsi untuk melembapkan, memperbaiki struktur kulit dari dalam, dan antioksidan. Biasanya perawatan skin booster dilakukan tiga kali dalam setahun, dengan interval setiap tiga minggu sekali.

Skin booster tidak akan meninggalkan bekas apa pun pada kulit wajah Anda, karena suntikan dilakukan di bagian yang tertutup rambut. Anda bisa langsung beraktivitas setelah melakukan perawatan skin booster.

Skin booster ini tidak akan membuat wajah biru, bengkak atau terasa sakit.

0 Response to "PERAWATAN SKIN BOOSTER Perawatan Kulit Skin Booster Bikin Cantik dan Segar Tanpa Makeup"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel