MENGANDUNG ANTIOKSIDAN, QUINOA MENCEGAH KERUSAKAN KULIT AKIBAT RADIKAL BEBAS Manfaat Quinoa untuk Kecantikan Kulit

Merawat Kecantikan Kulit dengan Quinoa. Quinoa atau Kinoa, merupakan tanaman biji-bijian yang memiliki nama latin Chenopodium quinoa. 4000 tahun yang lalu, tanaman ini sudah banyak tumbuh di Amerika Utara. Tanaman berwarna krem ini disebut memiliki kandungan nutrisi yang tinggi. quinoa kaya akan vitamin, mineral, protein, asam lemak omega, dan senyawa lainnya yang dapat digunakan sebagai perawatan kulit. Baca juga PERAWATAN KULIT ALAMI Perawatan Wajah dari Bahan-Bahan Alami

MENGANDUNG ANTIOKSIDAN, QUINOA MENCEGAH KERUSAKAN KULIT AKIBAT RADIKAL BEBAS Manfaat Quinoa untuk Kecantikan Kulit

Kinoa ini ada berbagai macam warna, ada yang berwarna putih, merah dan cokelat. Namun, yang banyak ditemukan di Indonesia yaitu kinoa yang berwarna putih dan merah.

Quinoa juga sering dikelompokkan ke dalam kategori sereal gandum, namun sebenarnya quinoa adalah kanji, satu keluarga dengan bayam dan kale.

Sekarang ini, sudah banyak produk kecantikan yang menggunakan kinoa sebagai bahan dasar. Ada beberapa yang menjadikan kinoa sebagai masker wajah.

Berikut manfaat quinoa untuk kecantikan.

1. Menyamarkan flek hitam dan mencerahkan kulit
Quinoa ini dapat menghambat kerja dari enzim tyrosinase. Enzim tersebut yang menyebabkan terjadinya pigmentasi kulit. Karena itu, kinoa ini dapat menyamarkan noda hitam pada wajah sekaligus mencerahkan kulit wajah.

2. Melindungi kolagen
Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen di dalam tubuh akan menurun. Kolagen ini merupakan protein penting untuk kulit yang dapat menjaga keelastisan kulit dan membuat kulit tetap kencang. Jika produksi kolagen berkurang maka akan muncul garis halus pada wajah dan memicu terjadinya penuaan dini. Quinoa ini dapat menghambat kerja dari enzim matrix metalloproteinase. Enzim tersebut yang dapat mengurangi produksi kolagen pada kulit.

3. Mengobati jerawat
Quinoa ini memiliki kandungan vitamin B3. Vitamin ini dapat mengurangi risiko peradangan pada jerawat dan membantu proses regenerasi kulit.

4. Sebagai scrub wajah
Tekstur dari biji-bijian ini yang kasar sehingga dapat dijadikan sebagai masker. Masker quinoa dapat mengangkat sel kulit mati namun tidak merusak lapisan kulit.

5. Menunda penuaan kulit
Kinoa ini mengandung vitamin A. Vitamin tersebut dapat mempercepat produksi kolagen, menyamarkan garis halus dan membuat kulit menjadi kencang. Tak hanya itu, vitamin B2 juga terkandung pada biji-bijian ini. Vitamin B2 ini yang dapat menjaga keelastisan kulit.

6. Melawan radikal bebas
Quinoa juga memiliki kandungan mangan yang cukup tinggi. Mangan ini merupakan mineral yang melawan radikal bebas. Karena itu, kinoa ini dapat mencegah terjadinya kerusakan pada mitokondria serta dapat melindungi sel darah merah dari serangan sel yang rusak.

Quinoa juga memiliki kandungan kalsium, seng, besi, fosfor, serat, mangan, dan sejumlah besar tokoferol tertentu yang tidak ada di dalam biji-bijian lain. Selain itu, quinoa memiliki fitonutrien antioksidan dan anti inflamasi yang kuat untuk pengurangan risiko kanker pada manusia.

0 Response to "MENGANDUNG ANTIOKSIDAN, QUINOA MENCEGAH KERUSAKAN KULIT AKIBAT RADIKAL BEBAS Manfaat Quinoa untuk Kecantikan Kulit"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel