BEDAH PLASTIK BIBIR TANDUK Krachap Lips, Trend Bedah Plastik Agar Bibir Tebal Jadi Sek*i

Mengenal Krachap Lips Bedah Plastik Bibir Tanduk. Dunia kecantikan akhir-akhir ini diramaikan dengan tren baru, yaitu krachap lips atau bibir tanduk kerbau. Prosedur kecantikan ini cukup populer di kalangan perempuan Thailand. Di Indonesia lebih dikenal dengan istilah lip contouring.


Proses yang dibutuhkan dalam setiap tindakan berjalan sekitar 30 hingga 60 menit. Proses penyembuhannya yang relatif singkat yaitu hanya sekitar seminggu semakin membuat banyak peminat dari tindakan bedah plastik ini. Para pasien yang telah melakukan prosedur ini bisa menikmati hasilnya secara permanen.

Meskipun demikian, tindakan bedah plastik ini memiliki komplikasi yang tentunya harus kita waspadai. Komplikasi yang mungkin terjadi adalah komplikasi asimetri dan parut hipertrofik.

Komplikasi asimetri membuat bagian bibir kanan dengan bibir kiri tak seimbang, sehingga membuat senyum yang tidak simetris dan tidak bisa menutup bibir dengan benar. Parut hipertrofik sendiri adalah luka bedah yang meninggalkan bekas menonjol.

Perempuan yang melakukan operasi krachap lips sangat mudah ditandai. Bagian tengah di bibir atasnya terlihat lebih maju dan lancip karena pengurangan jaringan di bagian kiri dan kanan sehingga membuat bibir terlihat lebih tipis.


0 Response to "BEDAH PLASTIK BIBIR TANDUK Krachap Lips, Trend Bedah Plastik Agar Bibir Tebal Jadi Sek*i"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel