TIPS MENGHILANGKAN GATAL RUAM IRITASI Khasiat Oatmeal Pada Kulit Gatal

TIPS MENGHILANGKAN GATAL RUAM IRITASI Khasiat Oatmeal Pada Kulit Gatal . Rasa gatal, ruam, dan iritasi pada kulit biasanya disebabkan karena alergi. Bisa jadi kulit menunjukkan reaksi alergi karena pH yang tinggi. Untuk meredakan rasa gatal yang mengganggu, solusinya adalah dengan menetralkan kembali pH kulit.
TIPS ENGHILANGKAN GATAL RUAM IRITASI Khasiat Oatmeal Pada Kulit Gatal

Kalau kamu punya persediaan oatmeal di rumah, gunakan untuk mengatasi ruam dan gatal. Dilansir Good Housekeeping, oatmeal diyakini bisa membantu menormalkan kembali pH kulit dan menghilangkan rasa gatal serta tak nyaman yang disebabkannya. Selain itu, oatmeal mengandung saponin, bahan pembersih alami yang sangat ramah terhadap kulit sensitif sekalipun.

Kamu bisa berendam dengan bath soak oatmeal untuk menenangkan kulit. Berikut ini bahan-bahan yang perlu kamu siapkan.

Bahan:
  • 1 gelas oatmeal (instan/rolled oats)
  • kantung/ kain tipis
  • minyak esensial (untuk menambahkan aroma)
  • Air hangat secukupnya
Cara membuat:
  1. Masukkan 1 gelas oatmeal ke dalam kantung dengan jaring-jaring tipis atau bungkus dengan kain tipis.
  2. Masukkan ke dalam air hangat, biarkan hingga oatmeal larut dengan air mandi.
  3. Tambahkan beberapa tetes minyak esensial dengan aroma favoritmu. Gunakan untuk berendam selama kurang lebih 30 menit.
Setelah berendam dengan larutan oatmeal, rasa gatal di kulit akan berkurang. Tubuh dan pikiran juga jadi lebih rileks.

0 Response to "TIPS MENGHILANGKAN GATAL RUAM IRITASI Khasiat Oatmeal Pada Kulit Gatal "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel